Sabtu, 01 Maret 2014

sahabat itu kita, tak ada lagi anggapan kami. Seindah itulah kata sahabat. (Tomi)

Sederhananya begini, buku gak bisa buat persahabatan. Tapi persahabatan bisa ciptakan buku (gugus)

Hari ini keluargaku main ke kontrakan aku (depok). Mereka mengajak ke taman safari sekaligus ke puncak. Karena ini hari senin.. Jadi misua gak bisa ikut. Ternyata, pergi berlibur gak bareng misua itu bahagianya kurang loooh.. Rasanya bagai sayur tanpa garam. Walau sedang seburuk apapun keadaannya, tapi tetep aja ada yg hilang di hati. Hehe.. Beda rasanya sama org pacaran apalagi pedekate. Hehehe.. Nanti kalian akan ngerasain sendiri deh sensasinyaa. Haha..   begitu banyak hal yg tersembunyi di balik sebuah pernikahan . You will be surprise laah. Oya, ini udh 2 bulan keponakan kalian . Mohon doanya ya.. (ainin)

Orang bilang kebersamaan hanya milik keluarga sedarah. Banyak juga pendapat romantisme hanya bisa dirasakan oleh dua orang yang berjodoh. Tapi rasanya semua itu tak berlaku bagiku, karena tanpa harus bersama keluarga dan pasangan aku bisa merasakan itu semua dengan sahabatku (gita)

aku tak mengerti, apa itu persahabatan yang sejati. suatu hari aku diberikan jawaban oleh Tuhan melalui sebuah novel yang entah berjudul apa, tanpa sengaja aku menemukannya dirak buku yang tersusun dengan rapi, “Tidak ada yang namanya persahabatan yang sejati, yang ada adalah orang-orang yang mempertahankan persahabatan itu”. dan orang-orang itu adalah kita. (faruq)

Bangga dengan kalian semua. Love you so much. Keluarga dan kerabat yang baik adalah anugerah (ainin)

Persahabatan itu indah. saling berbagi dan memberi apa yang kita punya. senyuman, perasaan, kegalauan, canda semuanya terukir indah ketika kita bersama. (anang)

0 komentar:

Posting Komentar